Example floating
Example floating
Example 728x250
Kab.Gorontalo

KPU Kabupaten Gorontalo Gelar TOT Bimtek untuk Persiapan Pilkada 2024

×

KPU Kabupaten Gorontalo Gelar TOT Bimtek untuk Persiapan Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini
Screenshot

Suaranet.com, Gorontalo — Pelaksana Tugas (Plt) Ketua KPU Kabupaten Gorontalo, Windarto Bahua, resmi membuka kegiatan Training of Trainer (TOT) Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemungutan dan Perhitungan Suara, sebagai bagian dari persiapan Pilkada 2024. Acara ini berlangsung di Hotel Aston Kota Gorontalo pada 8-9 November 2024.

Dalam sambutannya, Windarto menekankan pentingnya kegiatan ini untuk membekali Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) dengan pemahaman yang mendalam terkait tata cara pemungutan dan perhitungan suara.

Example 325x300

“PPK dan PPS memiliki peran krusial dalam memastikan kelancaran Pilkada, terutama dalam hal pemungutan suara dan perhitungan hasilnya,” ujar Windarto.

Ia juga menambahkan bahwa pemahaman yang mendalam mengenai seluruh tahapan dan prosedur sangat diperlukan agar para peserta dapat memberikan pelatihan serupa kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di wilayah masing-masing.

“Dengan pemahaman yang baik, PPK dan PPS dapat memberikan pelatihan kepada KPPS dengan tepat sehingga seluruh tahapan Pilkada berjalan sesuai prosedur,” lanjutnya.

TOT ini juga diharapkan dapat meningkatkan kapasitas penyelenggara Pilkada di tingkat kecamatan dan desa. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan setiap anggota PPK dan PPS mampu menjalankan tugas secara maksimal, menjamin proses pemungutan suara berjalan transparan dan akurat.

“Kami berharap, melalui kegiatan ini, proses Pilkada 2024 nanti dapat terlaksana sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” pungkas Windarto.

Kegiatan ini menjadi langkah penting bagi KPU Kabupaten Gorontalo dalam mempersiapkan pelaksanaan Pilkada yang demokratis dan tertib, dengan harapan partisipasi dan kualitas pemilihan umum yang optimal di Kabupaten Gorontalo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *