Suaranet.com, Kota Gorontalo – Perayaan Festival Cap Go Meh di Kota Gorontalo berlangsung meriah dan dipadati ribuan pengunjung. Puncak perayaan Cap Go Meh dimulai dengan doa bersama, dilanjutkan dengan berbagai pertunjukan yang memukau, mulai dari Barongsai, Naga, hingga sejumlah pertunjukan lainnya.
Ribuan warga pun memadati puncak perayaan Festival Cap Go Meh yang digelar umat Tridharma di Klenteng Tulus Harapan Kita, Kota Gorontalo. Terlihat para pengunjung dari berbagai kalangan, baik yang berasal dari Gorontalo maupun luar daerah, sudah berdatangan sejak sore hari. Bahkan, mereka memadati seluruh ruas jalan yang akan dilalui iring-iringan dalam perayaan Cap Go Meh.
Pengurus TITD Tulus Harapan Kita, Hengki Kamolie mengatakan, berbagai atraksi dan pertunjukan disajikan, mulai dari Barongsai, Liong, Arak-Arakan Kio, Marching Band, Musik Tradisional, dan berbagai pertunjukan lainnya yang membuat suasana semakin meriah.
“Festival Cap Go Meh ini merupakan bentuk rasa syukur dan juga ajang untuk memperkenalkan budaya Tionghoa yang sudah lama hidup berdampingan dengan masyarakat di Gorontalo. Kami sangat senang dengan antusiasme warga yang hadir,” ujar Hengki Kamolie.
Aldy salah satu pengunjung mengatakan, dirinya baru pertama kali menyaksikan perayaan Cap Go Meh secara langsung.
“Suasana di sini luar biasa, banyak sekali pertunjukan menarik dan masyarakat sangat antusias, benar-benar jadi pengalaman yang tak terlupakan,” ujar Adly.
Cap Go Meh, yang merupakan puncak dari rangkaian perayaan Tahun Baru Imlek, juga menandai berakhirnya perayaan pergantian Tahun Baru Cina. Momen ini menjadi salah satu daya tarik utama bagi masyarakat untuk berkumpul, merayakan, dan menikmati budaya yang telah menjadi bagian dari identitas Kota Gorontalo.