Suaranet.com, Kota Gorontalo – Meskipun bulan suci Ramadan, Program Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi para siswa di Kota Gorontalo tetap berjalan. Namun, ada penyesuaian pada menu yang disalurkan untuk menyesuaikan dengan kebutuhan para siswa selama berpuasa.
Selama bulan Ramadan, menu yang biasa disajikan berupa nasi lengkap dengan lauk pauk, kini diganti dengan menu takjil. Menu ini disiapkan agar siswa dapat membawanya pulang dan menikmati saat berbuka puasa.
Menu takjil yang disiapkan meliputi susu, buah-buahan seperti kurma, pisang, jeruk, telur rebus, dan snek bergizi yang dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi para siswa.
Kepala Sekolah SD Negeri 77 Kota Gorontalo, Samsu Umar, mengapresiasi segala dukungan yang telah diberikan untuk kelancaran program MBG, khususnya selama bulan Ramadan ini. Samsu berharap program ini dapat terus memberikan manfaat bagi siswa, terutama dalam mendukung kesehatan mereka selama berpuasa.
“Kami menyesuaikan mekanisme penyaluran makanan sesuai dengan jumlah siswa yang hadir pada hari itu,” jelas Samsu Umar.
Program MBG ini diharapkan dapat terus mendukung kebutuhan gizi para siswa di Kota Gorontalo, baik selama Ramadan maupun setelahnya.