Example floating
Example floating
Badan Keuangan
Kota Gorontalo

Market Day: Serunya Belajar Bisnis Ala TK Darul Muttaqin

×

Market Day: Serunya Belajar Bisnis Ala TK Darul Muttaqin

Sebarkan artikel ini
Market Day TK Darul Muttaqin. (Foto/Suaranet.com)

Suaranet.com, Kota Gorontalo – Dalam upaya menanamkan jiwa wirausaha sejak dini, Sekolah Taman Kanak-Kanak (TK) Darul Muttaqin yang berada di Kelurahan Huangobotu, Kecamatan Dungingi, Kota Gorontalo menggelar kegiatan Market Day yang melibatkan seluruh siswa, guru, dan orang tua, Selasa (25/11/2025).

Pendidikan kewirausahaan melalui kegiatan Market Day menjadi langkah kreatif untuk membantu anak-anak mengembangkan pola pikir kreatif, keterampilan memecahkan masalah, serta kemampuan mengambil inisiatif melalui proses bermain dan belajar yang menyenangkan.

Dalam kegiatan ini, anak-anak diajarkan konsep dasar jual beli, pengelolaan uang, hingga nilai penting kerja keras dan kreativitas. Mereka terlibat langsung menjajakan produk sederhana yang dibuat bersama guru dan orang tua, sehingga merasakan pengalaman nyata dalam bertransaksi.

Kepala Sekolah TK Darul Muttaqin, Meity Saiu, mengatakan bahwa Market Day merupakan penerapan dari materi pembelajaran sebelumnya. Kegiatan ini bertujuan menanamkan karakter wirausaha sejak usia dini sekaligus memperkenalkan konsep nilai mata uang kepada anak-anak.

Market Day ini merupakan bagian dari kegiatan pembelajaran yang sebelumnya sudah kami laksanakan. Tujuannya untuk menanamkan jiwa wirausaha sejak usia dini, sekaligus memperkenalkan nilai mata uang kepada anak-anak.” Kata Meity.

Camat Dungingi, Heriyanto Abas, juga menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tahunan tersebut. Menurutnya, Market Day sangat bermanfaat dan diharapkan bisa terus dilanjutkan, tidak hanya di lingkungan sekolah namun dapat dikembangkan hingga tingkat kecamatan, khususnya di kawasan pusat kuliner Kecamatan Dungingi.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat. Atas nama Pemerintah Kecamatan Dungingi, kami berharap kepala sekolah dan guru TK Darul Muttaqin dapat terus melanjutkan kegiatan ini, bahkan hingga tingkat kecamatan di kawasan pusat kuliner.”

Kegiatan yang dirancang dengan pendekatan praktis seperti Market Day memungkinkan anak-anak merasakan langsung simulasi aktivitas bisnis nyata. Melalui pengalaman tersebut, diharapkan mereka dapat mengembangkan keterampilan sosial, belajar bekerja sama, serta memahami nilai interaksi dalam dunia usaha sejak dini.

Example 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *