Example floating
Example floating
Example 728x250
DPRD Provinsi Gorontalo

Indriani Dunda Prioritaskan UMKM di 2025

×

Indriani Dunda Prioritaskan UMKM di 2025

Sebarkan artikel ini
Aleg Deprov Gorontalo, Indriani Dunda (Foto/Suaranet.com)
Example 728x250

Suaranet.com, Kota Gorontalo – Anggota DPRD Provinsi Gorontalo, Indriani Dunda, mengungkapkan komitmennya untuk memprioritaskan sektor UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) pada tahun ini, dalam rangka mendongkrak perekonomian masyarakat. Hal ini disampaikannya saat menggelar reses di Kelurahan Bulotadaa Barat, Kecamatan Sipatana, Kota Gorontalo.

Indriani menjelaskan bahwa kebijakan ini bertujuan untuk memberikan dukungan nyata bagi pelaku UMKM yang telah beroperasi lebih dari satu tahun, guna meningkatkan keberlanjutan dan perkembangan usaha mereka. Namun, ia menegaskan bahwa bantuan tidak akan diberikan secara serampangan, melainkan secara bertahap melalui program-program dari pemerintah Provinsi Gorontalo.

“Bantuan ini hanya akan diberikan kepada pelaku usaha yang telah menjalankan usahanya lebih dari satu tahun, bukan kepada UMKM yang baru dibentuk secara mendadak,” tegas Indriani.

Selama reses, Indriani juga menerima berbagai aspirasi dari masyarakat setempat. Beberapa di antaranya adalah permintaan untuk pembangunan kamar kecil khusus perempuan di salah satu masjid, pembangunan drainase untuk mengatasi masalah banjir, serta pelatihan bagi pelaku UMKM agar mereka dapat berkembang dan lebih berdaya saing.

Indriani yang merupakan wakil rakyat dari Daerah Pemilihan 1 Kota Gorontalo berkomitmen untuk terus mengawal aspirasi masyarakat agar kesejahteraan masyarakat melalui sektor UMKM dapat terwujud dengan lebih maksimal di tahun 2025.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *