Example floating
Example floating
Example 728x250
Pemkab. Gorontalo

Ribuan Siswa di Telaga Mulai Terima Program MBG

×

Ribuan Siswa di Telaga Mulai Terima Program MBG

Sebarkan artikel ini
Bupati Gorontalo Sofyan Puhi launching MBG. (Foto/Suaranet.com)


Suaranet.com, Kab. Gorontalo – Ribuan siswa di sekolah-sekolah yang ada di wilayah Kecamatan Telaga kini mulai merasakan manfaat dari Program Makanan Bergizi Gratis (MBG), yang dihadirkan untuk mendukung kesehatan dan kecerdasan generasi muda.

Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang digulirkan Pemerintah Pusat kini resmi diterapkan di sejumlah sekolah di Kabupaten Gorontalo. Pada Senin, 17 Maret 2025, program ini diluncurkan oleh Bupati Gorontalo, Sofyan Puhi, di dua sekolah di Kecamatan Telaga, yakni di Madrasah Ibtidaiyah Almurky dan SMP Negeri 1 Telaga.

Dalam pelaksanaan program ini, siswa menerima makanan bergizi yang dapat membantu mendukung tumbuh kembang mereka. Menariknya, di bulan Ramadan, distribusi makanan sedikit berbeda dari biasanya. Makanan yang dibagikan kepada siswa dapat dibawa pulang untuk berbuka puasa, dengan menu yang tidak mudah basi, seperti roti, telur, jeruk, dan susu.

Bupati Sofyan Puhi menjelaskan bahwa Program MBG ini merupakan salah satu langkah dari Pemerintah Kabupaten Gorontalo untuk memastikan generasi muda mendapatkan asupan gizi yang cukup, yang akan berdampak pada kesehatan, kecerdasan, dan produktivitas mereka ke depannya.

“Kesehatan dan kecerdasan generasi muda sangat penting untuk kemajuan bangsa Indonesia,” ujarnya.

Salah satu siswa dari SMP Negeri 1 Telaga, Alifiah Adinda Sahrudin, mengungkapkan kegembiraannya menerima makanan bergizi dari pemerintah. Ia berharap program ini dapat terus berlanjut dan dirasakan manfaatnya oleh seluruh siswa.

“Saya sangat senang bisa mendapatkan makanan bergizi setiap hari, semoga program ini terus ada untuk kami semua,” ungkap Alifiah.

Diketahui, Program MBG yang baru saja diluncurkan di Kecamatan Telaga ini akan menyasar total 3.065 siswa dari berbagai jenjang pendidikan, mulai dari PAUD, SD, SMP, hingga SMA sederajat.

Example 728x250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *