Suaranet.com, Kota Gorontalo – Sigit Purnomo Said atau yang lebih dikenal sebagai Pasha “Ungu” tiba di Gorontalo, Selasa (15/4/2025).
Sebagaimana diketahui, kedatangan Pasha ke Gorontalo untuk menghibur warga lewat konser pesta rakyat yang diselenggarakan Pemerintah Kota Gorontalo dalam rangka memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-297 Kota Gorontalo, di Lapangan Taruna Remaja malam nanti.
Sebelum manggung, Pasha yang disambut langsung oleh Wakil Wali Kota Gorontalo, Indra Gobel di Bandara Djalaludin, mampir ke rumah jabatan wali kota. Di sana dia sudah ditunggu oleh Wali Kota Gorontalo, Adhan Dambea, untuk makan siang bersama.
Namun, sebelum beranjak ke meja makan, Pasha yang didampingi istri tercinta, Adelia Wilhelmina sempat berbincang dengan Adhan dan Indra.
Usai santap siang, sosok yang tercatat sebagai aleg DPR RI ini, menuju mobil yang akan mengantarkan mereka ke hotel untuk istirahat sembari menyampaikan ajakan kepada warga untuk datang ke konser pesta rakyat.
“Ajak keluarga, kita ikuti kegiatannya dengan tertib. Insya Allah bisa berjalan dengan lancar,” ucap Pasha.