Suaranet.com, Kota Gorontalo – Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Gorontalo, Risan Pakaya, menekankan pentingnya pemutakhiran data pemilih dalam menentukan kelancaran tahapan Pilkada 2024. Pernyataan ini disampaikan saat memberikan sambutan dalam Apel Gerakan Coklit Serentak yang dilaksanakan di Lapangan Buladu pada Senin, 24 Juni 2024.
Risan menekankan, pemutakhiran data pemilih sangat krusial karena jika data pemilih tidak akurat atau valid, maka tahapan Pilkada dapat mengalami kendala yang signifikan. Selain itu, pantarlih merupakan ujung tombak dalam proses pemutakhiran dan penyusunan daftar pemilih.
Oleh karena itu, Risan menegaskan, bahwa pantarlih harus memiliki kesiapan yang matang dalam menjalankan tugas mereka. Koordinasi dengan tokoh masyarakat lokal saat memulai dan menyelesaikan coklit serta penggunaan atribut kelengkapan menjadi hal yang mutlak.
“Saya tekankan bahwa pantarlih harus memiliki buku kerja untuk mencatat semua aktivitas yang dilakukan. Jika terdapat hal-hal yang belum jelas, pantarlih diharapkan untuk segera berkoordinasi dengan panitia pemungutan suara atau panitia pemilihan kecamatan di Kota Gorontalo,” ujar Risan.
Penulis : Maulana