Example floating
Example floating
Example 728x250
Kota Gorontalo

Waspada HIV-AIDS: LSL Dominasi Kasus HIV di Kota Gorontalo

×

Waspada HIV-AIDS: LSL Dominasi Kasus HIV di Kota Gorontalo

Sebarkan artikel ini
kantor dinas kesehatan kota gorontalo (Foto/Suaranet.com)

Suaranet.com, Kota Gorontalo – Dinas Kesehatan Kota Gorontalo mencatat kelompok Lelaki Suka Lelaki (LSL) mendominasi angka penderita HIV-AIDS di Kota Gorontalo, dengan persentase kasus mencapai 65%.

Data terbaru menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam jumlah kasus HIV-AIDS di Kota Gorontalo. Pada tahun 2020, terdapat 21 kasus, angka yang sama berulang pada 2021. Namun, pada tahun 2022, jumlah kasus meningkat menjadi 24, dan pada tahun 2023 melonjak hingga 37 kasus. Dari jumlah tersebut, lebih dari 40% berasal dari kelompok LSL.

Example 325x300

Kepala Bidang P2PL Dinas Kesehatan Kota Gorontalo, Harson Ahudulu, menyatakan perilaku seks menyimpang ini disebabkan oleh pergeseran gaya hidup dan pergaulan bebas, terutama di kalangan anak muda.

“Perilaku seks bebas dan menyimpang kini menjadi faktor utama penyebaran HIV di kota ini,” Kata Harson.

HIV-AIDS adalah virus yang merusak sistem kekebalan tubuh, membuat penderitanya rentan terhadap berbagai penyakit. Untuk menekan angka penyebaran, Dinas Kesehatan aktif melakukan penyuluhan di sekolah dan kampus, serta melacak kelompok-kelompok berisiko di berbagai titik di Kota Gorontalo.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *